Ticket Board
Ticket Board adalah alat manajemen visual yang memungkinkan Anda untuk mengelola dan memantau tiket dengan lebih efisien. Dengan menggunakan tampilan kanban, Anda dapat melihat status tiket secara real-time, memudahkan kolaborasi antar tim, dan memastikan bahwa setiap tiket ditangani sesuai prioritasnya. Board ini membantu Anda untuk:
Mengorganisir Tiket: Setiap tiket dikelompokkan berdasarkan statusnya, sehingga Anda dapat dengan mudah melihat tiket mana yang sedang dalam proses, menunggu, atau telah selesai.
Memprioritaskan Tugas: Dengan informasi prioritas yang jelas, Anda dapat fokus pada tiket yang paling mendesak dan memastikan bahwa masalah customer ditangani dengan cepat.
Melacak Aktivitas: Anda dapat melihat riwayat pembaruan dan komentar dari anggota tim lainnya, sehingga semua orang tetap terinformasi tentang perkembangan tiket.
Menambahkan dan Mengubah Status: Anda dapat dengan mudah menambahkan status baru, mengubah nama status yang ada, atau menghapus status yang tidak diperlukan, memberikan fleksibilitas dalam pengelolaan tiket.
#1 Filter,Short & Search
Filter: Anda dapat memfilter tiket berdasarkan:
Created Date
Priority
Created By
Assignee
Short: Anda dapat mengurutkan tiket berdasarkan:
Newest Created Date
Oldest Created Date
Update Recently
Urgent First
Search Tiket: Fitur pencarian untuk menemukan tiket tertentu.
#2 Display Ticket Card
Setiap card tiket yang ditampilkan memiliki informasi berikut:
Priority: Menunjukkan tingkat prioritas tiket.
Pin Message: Ditandai dengan logo pin berwarna biru, kartu ini akan ditempatkan paling atas dalam status tersebut jika dipin.
Tanggal Pembuatan: Menunjukkan kapan tiket dibuat.
Human Agent yang Di-assign: Menampilkan nama agen yang menangani tiket.
Total Harga: Menampilkan total harga (produk + tipe price field), tetapi hanya akan muncul jika ada produk dalam tiket tersebut. Jika tidak ada, harga tidak akan ditampilkan.
#3 Detail Ticket
Dengan mengklik salah satu kartu tiket, halaman detail tiket akan terbuka.
Pin Chat: Klik logo pin di sebelah kanan judul; jika aktif, logo akan berwarna biru.
Menambahkan Produk atau Attachment: Klik tombol Add di bawah judul.
Activity: Di bagian bawah sisi kiri, Anda dapat melihat aktivitas yang dikategorikan sebagai:
Comment: Komentar yang dikirimkan oleh human agent lainnya.
History: Riwayat pembaruan tiket.
Order Details: Di sisi kanan, Anda dapat melihat detail order yang berisi produk apa saja pada tiket tersebut, tipe price, dan grand total.
More Details: Informasi tambahan yang dapat dilihat:
Created By: Siapa yang membuat tiket.
Assign To: Human agent yang menangani tiket ini.
Link Conversation: Menampilkan nama dan nomor telepon customer, serta tombol View Conversation yang akan mengarahkan Anda ke percakapan dengan customer tersebut.
#4 Status
Menambahkan Status: Pergi ke sisi paling kanan dan klik tombol paling kanan. Anda akan diminta untuk memasukkan nama status dan dapat mengganti warna status dengan mengklik logo warna di sebelah kiri judul status. Setelah itu, klik Add.
Mengubah Nama Status: Klik judul status untuk mengubah namanya. Untuk mengubah warna, klik tombol tiga titik dan pilih Change Colour. Untuk menghapus, klik tiga titik dan pilih Delete.
Mengubah Urutan Status: Anda dapat mengubah urutan status dengan drag and drop judulnya ke tempat yang diinginkan.
#5 Tampilan Board
Tampilan board dapat diubah ke List View dengan tombol List View.
Dalam tampilan list, setiap tiket menampilkan informasi yang kurang lebih sama seperti di kanban board, dengan tambahan informasi Last Update di sebelah tanggal pembuatan.
Jumlah tiket yang ditampilkan dapat diubah dalam satu halaman (10, 25, 50), dengan default 10. Untuk mengubah, klik tombol Showing di kiri bawah.
#6 Quick Update Ticket
Quick Update Ticket
Akses Kartu Tiket
Temukan tiket yang ingin Anda perbarui di daftar tiket yang tersedia.
Arahkan Cursor
Arahkan cursor Anda ke bagian yang ingin diubah, seperti status, prioritas, atau assignee.
Klik dan Pilih Perubahan
Setelah cursor berada di bagian yang diinginkan, klik untuk membuka opsi perubahan.
Pilih perubahan yang ingin Anda lakukan dari menu yang muncul.
Tonton video tutorial berikut untuk melihat langkah-langkahnya secara langsung.
Last updated